MD Entertaiment

Feb 7, 2025 | Media, Pabrik Gula

Pabrik Gula IMAX

Poster Pabrik Gula IMAX

Saksikan official trailer Pabrik Gula di sini.

 

Film Pabrik Gula siap tayang di bioskop Indonesia pada Lebaran 2025. Proyek ini menandakan kembalinya kolaborasi empat orang yang sukses melahirkan film Indonesia terlaris sepanjang sejarah, KKN di Desa Penari. Mereka adalah produser Manoj Punjabi, sutradara Awi Suryadi, penulis Lele Laila, dan SimpleMan.

 

Film ini berlatarkan sebuah pabrik gula di Jawa yang menyimpan rahasia gelap. Kisahnya menyoroti tujuh pemuda yang mendaftar sebagai buruh musiman di sana hingga akhirnya harus berhadapan dengan teror mematikan dari kerajaan demit tempat pabrik tersebut berdiri.

 

Pabrik Gula dibintangi nama-nama aktor kondang seperti Arbani Yasiz, Ersya Aurelia, Erika Carlina, Bukie B. Mansyur, Wafi Zihan, dan beberapa komika ternama seperti Benidictus Siregar, Sadana Agung, hingga Yono Bakrie.

 

Saat acara syukuran Pabrik Gula di Gandaria City IMAX, produser dan CEO MD Entertainment Manoj Punjabi mengaku sangat terkesan dengan ide cerita Pabrik Gula. “Waktu dapat ide ini dari Lele sama tim SimpleMan membawa konsep ini menarik, karena cerita ini sering dibahas di Youtube, ada unsur-unsur gaib yang sangat realistis. Jadi very real, sangat exciting untuk dikembangkan, difilmkan,” ungkapnya.

 

Produse Manoj Punjabi menyampaikan bahwa pengambilan gambar Pabrik Gula berlangsung sebulan dimulai pada tanggal 30 Oktober tahun lalu. Melibatkan banyak tim dan produksi yang besar. 

 

MD Pictures pun bekerja sama dengan IMAX® untuk menghadirkan pengalaman sinematik maksimal dan mengesankan bagi penonton Pabrik Gula. Pada Kamis, 30 Januari 2025, poster resmi IMAX® yang ditunggu-tunggu pun rilis sekaligus trailer resmi Pabrik Gula.

 

Ini merupakan kolaborasi ketiga antara MD Pictures dan IMAX® setelah film KKN di Desa Penari (2022) dan Badarawuhi di Desa Penari (2024). Tak ayal, Pabrik Gula digadang-gadang sebagai penerus kejayaan film horor tanah air dan masterpiece sutradara Awi Suryadi.

 

Pabrik Gula adalah cerita yang sudah menarik perhatian saya sejak awal. Ini adalah kisah gelap yang mendalam, mengungkap misteri dan emosi yang kompleks. Dengan teknologi IMAX, kami dapat mempersembahkan setiap detail, mulai dari visual yang memukau hingga soundscape yang mencekam,” ungkap Awi.

 

Daftar pemain Pabrik Gula

 

Berikut daftar pemain dalam film tersebut, antara lain:

 

  1. Erika Carlina sebagai Naning
  2. Arbani Yasiz sebagai Fadhil
  3. Ersya Aurelia sebagai Endah
  4. Vonny Anggraini sebagai Marni
  5. Azela Putri sebagai Rani
  6. Bukie B. Mansyur
  7. Wavi Zihan
  8. Moch. Arif Alfiansyah
  9. Benidictus Siregar
  10. Sadana Agung
  11. Yono Bakrie

 

Berikut daftar link artikel yang membahas tentang film Pabrik Gula:

 

Artikel Bahasa Indonesia

 

Kolaborasi IMAX: 

Share :

Related Articles

Cast Reveal Danur 4

Cast Reveal Danur 4

MD Pictures kembali menggarap Danur Universe dengan judul “Danur 4” yang disutradarai oleh Awi Suryadi. Film ini menghadirkan artis ternama tanah air seperti Prilly Latuconsina, Zee Asadel, Dito Darmawan, sampai Anya Zen. Di acara syukuran dan cast reveal Danur 4, semua pemain turut hadir...

Pabrik Gula 4DX

Pabrik Gula 4DX

Saksikan official trailer Pabrik Gula di sini.   Film Pabrik Gula siap tayang di bioskop Indonesia pada Lebaran 2025. Kali ini, MD Pictures, an MD Entertainment Company (IDX: FILM), akan kembali menghadirkan gebrakan dalam dunia perfilman horor Indonesia. Bersama CJ 4Dplex & CGV...

Cast Reveal Janur Ireng

Cast Reveal Janur Ireng

MD Pictures resmi mengumumkan seluruh pemain film terbaru Janur Ireng, bagian dari Sewu Dino Universe, dalam acara cast reveal dan syukuran di MD Place, Rabu (26/2/2025). Film ini kembali disutradarai oleh Kimo Stamboel dan diperankan oleh pemeran ternama di Indonesia seperti Rio Dewanto,...

La Tahzan Cast Reveal

La Tahzan Cast Reveal

MD Pictures kembali berkolaborasi dengan sutradara ternama tanah air—Hanung Bramantyo—dan menggarap film drama terbaru berjudul “La Tahzan.” Pada 17 Januari 2025, telah diadakan syukuran dan La Tahzan cast reveal di gedung MD Place. Film ini diangkat dari cerita Elizasifaa dan siap mengulang...

Biodata Erika Carlina, Artis Asli Cilacap Pemeran Film Pabrik Gula

Biodata Erika Carlina, Artis Asli Cilacap Pemeran Film Pabrik Gula

Erika Carlina masuk dunia hiburan sebagai model sekaligus influencer. Kini, namanya mulai dikenal sebagai aktris pemain film box office. Terbaru, sosoknya menggemparkan publik setelah muncul dalam poster film Pabrik Gula dengan pose “berani”.    Di balik personanya sebagai Queen of Party,...

Sebelum 7 Hari

Sebelum 7 Hari

Saksikan official trailer Sebelum 7 Hari di sini.   MD Pictures mengawali tahun 2025 dengan horor terbarunya, Sebelum 7 Hari, yang tayang mulai 23 Januari 2025. Awi Suryadi sebagai sutradara menggarap versi lebih panjang dari film pendek berjudul serupa peraih penghargaan Best Live Action...

Sorop

Sorop

Saksikan official trailer film Sorop di sini.   MD Pictures menutup tahun 2024 dengan film horor karya sutradara Upi, yaitu Sorop. Satu lagi thread viral oleh Simple Man yang diangkat ke layar lebar, setelah KKN di Desa Penari dan Sewu Dino yang mendulang kesuksesan luar biasa dari jumlah...

Petak Umpet

Petak Umpet

Saksikan official trailer Petak Umpet di sini.   Film horor Petak Umpet menggentarkan bioskop Indonesia mulai 21 November 2024. Karya terbaru dari sutradara Rizal Mantovani ini diangkat dari kisah nyata yang sempat viral di Youtube dengan judul Diculik Wewe Gombel.   Petak umpet sendiri...

Perewangan

Perewangan

Saksikan official trailer Perewangan di sini.   Perewangan merupakan film bergenre horor yang diangkat dari thread X viral by @JeroPoint. Film ini menyoroti tradisi kuno bersekutu dengan makhluk halus atau roh jahat demi meraup kesuksesan dan kekayaan. Namun, harga yang harus dibayarkan...

Laura

Laura

Saksikan official trailer Laura di sini.   Laura merupakan film yang terinspirasi dari kisah nyata perjuangan influencer Laura Anna menghadapi spinal cord injury dan membebaskan diri dari toxic relationship. Film ini tayang di layar lebar pada 12 September 2024, delapan hari sebelum...

Jurnal Risa by Risa Saraswati

Jurnal Risa by Risa Saraswati

Saksikan official trailer Jurnal Risa by Risa Saraswati di sini.   Film Jurnal Risa by Risa Saraswati merupakan film yang diangkat dari kisah nyata sosok hantu Samex. Hantu ini masih berkaitan erat dengan keluarga besar Risa Saraswati, bahkan menjadi sosok yang sangat ditakuti oleh tim Jurnal...