Bertahun-tahun absen main sinetron, tahun ini Annette Edoarda comeback ke layar kaca sebagai pemeran utama dalam series terbaru MDTV, Terlanjur Indah! Akting Annette sebagai Indah sudah bisa disaksikan sejak 28 Februari 2025 pada pukul 20.30 WIB setiap hari.
Penasaran bagaimana cerita Annette kembali main series dan langsung dapat peran utama? Apalagi di Terlanjur Indah, Annette tampil totalitas dengan mengenakan jilbab setiap episodenya. Yuk simak interview lengkapnya bareng Annette!
Bagaimana menghadapi ekspektasi masyarakat waktu memerankan tokoh protagonis? Apalagi banyak yang bilang semoga istiqamah berhijab.
Komentar-komentar nanti ke depannya masyarakat semoga istiqomah, aku sangat berterima aksih udah didoain. Doain aja terus, karena aku ingin istiqomah itu karena hati aku, bukan karena tuntutan masyarakat, tapi karena kesiapan hati aku.
Cuman aku terima kasih udah didoain. Aku gak akan pernah untuk ngikutin standar orang. Kalau aku merasa belum yakin dan siap.
Apa kesulitan memerankan tokoh Indah?
Perbedaan sama Annete itu karena Annette agak sedikit ekstrovert, berisik… sementara Indah di sini itu yang introvert, kalem, dewasa. Karakternya Indah juga tegas, berani, cuman dia itu suka mendem.
Aku masih mencari-cari Indah di dalam diri Annette yang bisa aku sambungin. Jadi kesulitannya aku mencari-cari kesamaan antara Indah dan Annette.
Antara main film dan sinetron, apa bedanya?
Film dan sinetron itu punya kesulitan masing-masing. Aku sempet main sinetron di 2017, di situ aku yang botak, itu selama setahun aku jadi pemain bola, jadi Ronaldo, dan itu karakternya Betawi banget.
Sampai di saat sinetron itu bungkus, mungkin aku ada kali 1-2 tahun jadi Betawi banget. Anaknya nyablak banget. Padahal Annette tuh gak nyablak. Jadi itu tuh kebawa. Sampai akhirnya aku sadar, suatu ketika aku bangun pagi, aku sadar kayaknya Annette gak begini, kok sekarang setiap kali ketemu orang aku nyablak. Wah ini masih kebawa nih.
Kalau di film kan biasa kita syuting sebulan, dua minggu. Kalau perannya emang rada berat aku mungkin kebawa. Tapi aku tahu cara pulang ke diri aku sendiri lagi. Karena berkat yang sinetron itu.
Bagaimana cara melepaskan peran dengan kehidupan pribadi?
Jadi kalau aku dapat peran yang di luar Annette, untuk dapat kembali ke diri aku sendiri lagi, aku tuh belajar apa sih yang Annette suka. Aku harus tau apa yang Annette suka. Apa yang Annette mau.
Misalnya kemaren Annette kelar film, kok aku nangis-nangis mulu ya seminggu, padahal aku baik-baik aja, kebawa nih kayaknya. Oh Annette tuh suka ke pantai, ya udah jadi aku ngambil waktu sendiri ke pantai nyari Annette lagi. Oh Annette suka nonton sendiri, suka ngopi, oh iya dia lakuin sampe aku akhirnya normal lagi.
Sinopsis MDTV Series Terlanjur Indah
Terlanjur Indah yang mengusung tema religi. Series ini menyoroti kehidupan Indah (Annette Edoarda) yang harus menghadapi tekanan dari orang-orang terdekatnya, yaitu ibu dan adiknya sendiri, Elia (Haura Lathifah). Perempuan berparas cantik yang memilih berhijab itu dipaksa untuk mengeksploitasi kecantikannya demi keuntungan finansial.
Sementara itu, ketika Indah berjumpa dengan Azzam (Dwi Andhika), seorang lelaki baik hati yang berusaha menyelamatkannya melalui pernikahan, sang ibu justru tak merestuinya karena Azzam bukan menantu idaman.
Akhirnya, Indah bertemu dengan Raja (Samudra Taylor), seorang pria kaya yang awalnya membencinya, tetapi kemudian malah jatuh hati kepadanya.
Terlanjur Indah disutradari oleh Syaiful Drajad AS, sutradara dan produser yang sudah menggarap berbagai series dan film seperti Ganteng-Ganteng Serigala (2014), Cinta Sarmila (2022), dan Takut Kawin (2018).
Selain dibintangi Annette, Haura Lathifah, dan Dwi Andhika, Terlanjur Indah juga menghadirkan banyak talenta muda sampai yang lama melintang di dunia hiburan, mulai dari Marchia Pohan, Raynold Surbakti, Chika Waode, Kayla Isabella, Nadya Bulan, Teddy Syach, Intan RJ, Emmi Lemu, hingga Jantuk.
Saksikan series Samuel (17.30 WIB), Cinta Cinderella (19.15 WIB), dan Terlanjur Indah (20.30 WIB) hanya di MDTV, “Drama Nomor 1”!
MD Entertainment
Instagram: @mdentertainment_official
TikTok: @mdentertainmentofficial
Facebook: MD Entertainment
X: @MDPictures
YouTube: MD Entertainment
MDTV Series
Instagram: @samuel_officialmd (MD Studios)
Instagram: @cintacinderella_series (White Tiger Studios)
Instagram: @terlanjurindah_series (MD Productions)
Media Kontak:
Astrid Suryatenggara (astrid@mdentertainment.com)