Manoj Punjabi selaku produser MD Entertainment menghadirkan series yang berhasil merebut hati banyak penggemar dengan judul Antares. Sejak Antares Indonesia Season 1 melejit, saat ini Antares Season 2 sudah mulai tayang, bahkan masih berlangsung, lho. Yuk, cari tahu komentar para cast Antares Season 2 tentang siapa yang paling jago mencairkan suasana!
Baca juga: Cast Antares Season 2: Sedekat Apa Mereka di Luar Kamera?
Kenalan sama Cast Antares Season 2, yuk!
Pertama kali series Antares tayang yaitu pada 30 Juli, 2021, dan kini sudah berlangsung hingga Season 2. Jadwal series Antares Season 2 yang terbaru akan on-air setiap Kamis dan Jumat pukul 18.00 WIB. Kamu bisa nonton series Antares Season 2 di WeTV Indonesia!
Secara garis besar, series Antares menceritakan tentang kisah cinta remaja Antares dan Zea. Antares diperankan oleh Angga Yunanda, sekaligus ketua geng motor Calderioz dan Zea yang diperankan oleh Beby Tsabina, merupakan siswi pindahan dari Bandung.
Pemeran Series Antares Season 2: Siapa yang Paling Bisa Cairkan Suasana?
Cast Antares Season 2 tak hanya Angga Yunanda dan Beby Tsabina, banyak juga yang menarik perhatian, misalnya Fatih Unru, memerankan sebagai Moreo, yang dianggap paling jago membuat suasana shooting jadi lebih seru.
“Yang bisa cairin suasana itu Fatih dan Pangeran,” ujar Gabriella Ekaputri. Menurut Rafael Adwel, Fatih tiba-tiba dapat membuat lelucon, sehingga mengubah mood para cast ceria kembali.
Baca juga: Tanggapan Cast Lain tentang Fatih Unru di Antares Season 2
“Fatih itu suka bercanda and he likes to play music!” Komentar Kiara McKenna tentang Fatih. Tapi, selain Fatih, Yesaya Abraham mengatakan, “Pangeran bisa cairkan suasana, soalnya dia anaknya berisik, tapi asyik, sih.”
Berdasarkan review Alika Jantinia, “Pangeran dan Beby biasanya lebih mempersatukan semuanya. Tiba-tiba nimbrung, jadi kita akhirnya ngomong semua.”
Sedangkan, Fatih Unru yang digadang-gadang sebagai yang “paling ice-breaker,” memberi pendapat, “Kayaknya kita semua bisa nyairin suasana, sih, karena kita udah kenal lama. Jadi, gak seperti dulu yang masih kaku, sekarang semuanya enjoy dan asyik-asyik.”
Jadi, semua cast series Antares Season 2 dapat mencairkan suasana dan saling membangun chemistry, tak heran series ini seru dan banyak penontonnya!
Yang penasaran dengan series Antares Season 2 jangan lupa nonton online series Antares yang tayang setiap hari Jumat dan Sabtu pukul 18.00 WIB, hanya di WeTV Indonesia!