MD Entertaiment

Jul 14, 2023 | News

Ingat Pemeran Si Yoyo? Ini Sejumlah Potret Terkini Mereka!

pemeran si yoyo md entertainment

Buat kamu penonton setia sinetron Si Yoyo, pasti familiar, dong, dengan pemeran Si Yoyo? Kini, tentunya mereka udah bertambah umur, ya, guys. Tapi, pada penasaran gak dengan potret terkini mereka? Yuk, baca artikel ini sampai habis!

 

Nonton sinetron Si Yoyo di channel YouTube MD Entertainment di sini:

 

7 Pemeran Si Yoyo dengan Sejumlah Potret Terkini Mereka

Sinetron Si Yoyo merupakan sinetron yang diproduksi oleh MD Entertainment dan tayang pertama kali di saluran televisi RCTI pada tahun 2003.

 

Baca juga: Sinetron Si Yoyo, Kisah Cowok 23 Tahun Kena Retardasi Mental

 

Cerita sinetron Si Yoyo berfokus tentang karakter Yoyo, laki-laki berumur 23 tahun yang mengalami retardasi mental. Sehingga, Yoyo tetap punya pola pikir layaknya anak kecil berumur 8 tahun. Semua hal buruk baginya adalah hal baik, begitupun dengan orang-orang yang punya niat jahat, Yoyo selalu berpikiran bahwa mereka itu baik.

 

Sinetron Si Yoyo terdiri dari tiga season: Si yoyo season 1, Yoyo dan Popo (bonus), season 2, dan season 3.

 

Pastinya kalau kamu sempat nonton sinetron ini, kamu tahu betul dengan para pemain Si Yoyo, kan? Ada Teuku Ryan, Vira Yuniar, Nena Rosier, dan lain-lain.

 

Berikut ini sejumlah potret terkini dari 7 pemain Si Yoyo!

 

Baca juga: Ini 5 Sinetron MD Entertainment Paling Banyak Ditonton

 

Teuku Ryan

pemeran si yoyo md entertainment

Aktor Teuku Ryan Si Yoyo dulunya terlihat culun dalam sinetron Si Yoyo. Tapi, aslinya, Teuku Ryan itu sering disebut hot papa, lho. Teuku Ryan juga masih berkecimpung dalam dunia hiburan.

 

Teuku Ryan juga telah menikah dengan lawan mainnya di sinetron Si Yoyo, Vira Yuniar. Berikut potret mereka berdua:

pemeran si yoyo md entertainment

Vira Yuniar

pemeran si yoyo md entertainment

Vira Yuniar menjadi istri dah dari Teuku Ryan, pemeran utama dari sinetron Si Yoyo.

 

Nena Rosier

pemeran si yoyo md entertainment

Nena Rosier adala salah satu aktris senior yang berperan menjadi ibu Yoyo. Meski sudah memasuki hari tua, Nena Rosier masih terlihat awet muda!

 

Bemby Putuanda

pemeran si yoyo md entertainment

Bemby Putuanda berperan sebagai Baron di sinetron Si Yoyo dan selalu mengganggu Yoyo. Kini, Bemby Putuanda masih bermain sinetron sekaligus menjadi aparat keamanan. Namun, berita duka sempat datang dari artis Bemby Putuanda, yaitu sang ibunda meninggal dunia pada tahun 2021.

 

Arief Rivan

pemeran si yoyo md entertainment

Arief Rivan berperan sebagai ayahnya Yoyo, Priono yang selalu tidak terima dengan kehadiran Yoyo karena dianggap a disgrace to family. Namun, aktor Arief Rivan telah meninggal dunia pada tahun 2018, guys.

 

Feby Febiola

pemeran si yoyo md entertainment

Feby Febiola hadir di sinetron Si Yoyo pada season 2. Wanita blasteran bule ini divonis kanker dan sempat merasa siap jikalau sewaktu-waktu masa hidupnya di dunia selesai. Bahkan, Feby Febiola mengalami kerontokan rambut semenjak kemoterapi, hingga akhirnya mencukur habis rambutnya.

 

Rifat Sungkar

pemeran si yoyo md entertainment

Selain menjadi aktor, Rifat Sungkar juga menekuni soal car racing, lho. Rifat Sungkar juga menjadi salah satu pembalap reli Indonesia yang telah memenangkan berbagai macam pertandingan.

 

Nah, itulah pemeran Si Yoyo beserta potret terkini mereka. Buat kamu yang ingin nostalgia sinetron jadul Teuku Ryan, mending langsung streaming sinetron Si Yoyo di channel YouTube MD Entertainment!

Share :

Related Articles

Cast Reveal Janur Ireng

Cast Reveal Janur Ireng

MD Pictures resmi mengumumkan seluruh pemain film terbaru Janur Ireng, bagian dari Sewu Dino Universe, dalam acara cast reveal dan syukuran di MD Place, Rabu (26/2/2025). Film ini kembali disutradarai oleh Kimo Stamboel dan diperankan oleh pemeran ternama di Indonesia seperti Rio Dewanto,...

MDTV Siap Tayangkan 3 Sinetron Serentak pada 28 Februari 

MDTV Siap Tayangkan 3 Sinetron Serentak pada 28 Februari 

Jakarta, 28 Februari 2025 – PT MDTV Media Televisi (MDTV) siap menayangkan tiga judul sinetron baru pada 28 Februari 2025 (Samuel, Cinta Cinderella, Terlanjur Indah). Penayangan itu sekaligus menandakan debut MDTV sebagai penyedia “Drama Nomor 1” di pertelevisian Indonesia.    CEO MD...

Biodata Erika Carlina, Artis Asli Cilacap Pemeran Film Pabrik Gula

Biodata Erika Carlina, Artis Asli Cilacap Pemeran Film Pabrik Gula

Erika Carlina masuk dunia hiburan sebagai model sekaligus influencer. Kini, namanya mulai dikenal sebagai aktris pemain film box office. Terbaru, sosoknya menggemparkan publik setelah muncul dalam poster film Pabrik Gula dengan pose “berani”.    Di balik personanya sebagai Queen of Party,...

Sebelum 7 Hari

Sebelum 7 Hari

Saksikan official trailer Sebelum 7 Hari di sini.   MD Pictures mengawali tahun 2025 dengan horor terbarunya, Sebelum 7 Hari, yang tayang mulai 23 Januari 2025. Awi Suryadi sebagai sutradara menggarap versi lebih panjang dari film pendek berjudul serupa peraih penghargaan Best Live Action...