MD Entertaiment

Sep 5, 2023 | News, MD Pictures

Bahasa Isyarat Jadi Alasan Caitlin Halderman Semangat Syuting

caitlin halderman md pictures

Caitlin Halderman mengaku super excited mampu terlibat dalam project film Dunia Tanpa Suara. Apalagi, film ini meng-highlight bahasa isyarat. Tentunya memainkan karakter sebagai teman tuli merupakan pengalaman baru untuk Caitlin Halderman. Yuk, simak interview Caitlin Halderman tentang film Dunia Tanpa Suara.

 

Baca juga: Dunia Tanpa Suara, Film Tuna Rungu Wicara Paling Menyentuh

 

Film Caitlin Halderman, Dunia Tanpa Suara, Film Pertama Memerankan Karakter Teman Tuli

Film Dunia Tanpa Suara tayang di Prime Video dan disutradarai oleh Hanung Bramantyo. Mungkin kamu tahu kalau film Hanung Bramantyo itu memang bagus-bagus, apalagi dipproduksi oleh MD Pictures. Kali ini, Hanung Bramantyo menggarap film tentang disabilitas, lebih tepatnya teman tuli.

 

Interview bareng Hanung Bramantyo sudah, sekarang coba kita simak tanggapan Caitlin Halderman terhadap film Dunia Tanpa Suara dan karakter yang diperankannya!

 

Film Dunia Tanpa Suara Menceritakan tentang Apa?

caitlin halderman md pictures

Film ini tentang Arissa, seorang perempuan yang dicintai oleh laki-laki yang bisa mendengar, yaitu Ezra.

 

“Karena mamanya ada masa lalu dengan laki-laki, dia sangat over protective terhadap orang-orang yang deket sama Arissa. Terus, Arissa ini punya sahabat dan sahabatnya juga suka dengan laki-laki ini, dan terjadilah konflik di antara mereka berempat.”

 

Pendalaman Karakter Caitlin Halderman sebagai Arissa

caitlin halderman md pictures

Caitlin Halderman mengaku bahwa pendalaman karakter menjadi Arissa sangatlah sulit karena Caitlin mampu mendengar, sedangkan Arissa tidak.

 

Baca juga: Pemeran Dunia Tanpa Suara: Ini Scene Tersulit dalam Film!

 

“Budaya tuli adalah budaya sendiri. Sebelum syuting 3 mingguan, tiap hari aku latihan. Aku punya mentor namanya Ka Nada, aku perhatiin dia kalo ngomong. Terus kita ke mall sama temen-temen tuli. Aku ngobrol, liat cara mereka berkomunikasi, kalo berantem dan bercanda gimana. Tapi aku sudah mulai mengerti mereka on a daily basis.”

 

Proses Caitlin Halderman hingga Bisa Menguasai Bahasa Isyarat di Film Ini

caitlin halderman md pictures

Caitlin Halderman belajar dari menghafal alfabet dalam bahasa isyarat. Katanya, cara bicara teman tuli dan bukan itu memiliki konsep yang berbeda dan seringkali ada kata-kata dalam satu kalimat yang diubah urutannya.

 

“Misalnya aku bilang ‘aku gak bisa banyak cerita karena dulu gak punya temen.’ Di bahasa isyarat, ngomongnya ‘aku gak bisa cerita banyak sebab aku punya banyak temen gak.’ Jadi, mereka suka ada yang terbalik-balik.”

 

Di situlah kesulitan bagi Caitlin Halderman untuk memahami bahasa isyarat, tapi berkat latihan setiap hari dan mengobrol dengan para teman tuli, Caitlin Halderman lebih cepat memahami bahasa isyarat.

 

Selain itu, Caitlin Halderman juga menonton film rekomendasi dari Hanung Bramantyo, judulnya Koda, untuk lebih memahami kebiasaan dan budaya teman tuli.

 

Jika Caitlin Halderman Menjadi Arissa, Caitlin Akan…

caitlin halderman md pictures

“Biasa aja, sih, karena temen tuli tidak suka dikasihani. Mereka gengsi, deaf pride istilahnya. Cuma beda bahasa aja,” jawab Caitlin Halderman.

 

Gimana Menurut Caitlin Halderman Bermain di Film Dunia Tanpa Suara yang Disutradarai Hanung Bramantyo?

caitlin halderman md pictures

“It’s such an honor, Mas Hanung is one of the best directions out there. Dia, tuh, tau apa yang dia mau. Pinter banget, deh,” kata Caitlin Halderman.

 

Baca juga: Alasan Sutradara Hanung Bramantyo Garap Film Dunia Tanpa Suara

 

Suasana di Lokasi Syuting: Hal Apa yang Buat Caitlin Happy di Lokasi?

caitlin halderman md pictures

Tentunya, bahasa isyarat jadi alasan Caitlin Halderman semangat syuting, dong! Menurutnya, bermain dalam film Dunia Tanpa Suara merupakan tantangan dan karakter baru, jauh berbeda dari project Caitlin Halderman sebelumnya.

 

“Tiap hari aku latihan, ke set semangat banget. Kayak anak-anak baru dikasih mainan, wah, seru banget! Gue jadi pengen ngobrol sama semua orang pake bahasa isyarat,” seru Caitlin Halderman.

 

Pesan yang Caitlin Halderman Ingin Sampaikan dari Film Dunia Tanpa Suara

caitlin halderman md pictures

“Raise awareness karena belum banyak orang paham akan gimana kehidupan temen-temen tuli. Dan untuk memperbesar pengetahuan orang tentang budaya tuli. Also, never give up on your dreams!”

 

Itulah interview Caitlin Halderman tentang film Dunia Tanpa Suara! Ternyata berperan sebagai Arissa dalam film ini merupakan pengalaman baru untuk Caitlin Halderman, tapi harus diakui, akting Caitlin Halderman dalam film ini bagus banget!

 

Buat kamu yang penasaran, nonton Dunia Tanpa Suara 2023 full movie hanya di Prime Video. Ajak keluarga, doi, atau temenmu untuk nonton bareng, ya.

Share:

Related Articles

MD Pictures Menggelar IMAX Screening Film Pabrik Gula Uncut

MD Pictures Menggelar IMAX Screening Film Pabrik Gula Uncut

Jakarta, 17 Maret 2025 - MD Pictures, an MD Entertainment Company (IDX:FILM), menggelar IMAX screening film PABRIK GULA UNCUT di IMAX Agora Mall, yang memberikan pengalaman sinematik intens dan imersif bagi rekan-rekan media serta para pemain film. Acara ini menjadi momen spesial karena untuk...

MD Pictures Rilis Final Poster & Trailer “Pabrik Gula”

MD Pictures Rilis Final Poster & Trailer “Pabrik Gula”

Tayang di Bioskop Seluruh Indonesia di Lebaran 2025   Jakarta, 10 Maret 2024 - MD Pictures, an MD Entertainment Company (IDX: FILM), dengan bangga merilis poster jam kuning dan jam merah film ‘PABRIK GULA’ dan ‘PABRIK GULA UNCUT’ serta final official trailer ‘PABRIK GULA’ yang disutradarai...

Pemain Danur 4 Resmi Diumumkan, Risa Hadir bersama Peter CS!

Pemain Danur 4 Resmi Diumumkan, Risa Hadir bersama Peter CS!

Jakarta, 21 Februari 2025 — MD Pictures resmi mengumumkan seluruh pemain dari film terbaru “DANUR 4” berdasarkan cerita Risa Saraswati. Film ini disutradarai oleh Awi Suryadi dan kembali diperankan oleh Prilly Latuconsina dan jejeran pemain ternama lainnya. Saat acara syukuran dan cast reveal di...

MD Pictures Meraih 15,7 Juta Penonton Sepanjang 2024

MD Pictures Meraih 15,7 Juta Penonton Sepanjang 2024

Jakarta, 6 Februari 2025 – MD Pictures berhasil menorehkan rekor baru dalam dunia perfilman Indonesia. Perusahaan milik Manoj Punjabi ini menjadi rumah produksi terlaris di Indonesia sepanjang tahun 2024, dengan perolehan 15.794.531 penonton dari seluruh film yang ditayangkan di tahun itu.  ...