MD Entertainment dan MD Pictures menggelar tasyakuran syuting film horor terbarunya, Pabrik Gula di MD Palace Tower, Jakarta Selatan, Jumat (25/10/2024). Film ini menandai kembalinya trio produser Manoj Punjabi, sutradara Awi Suryadi, dan penulis naskah Lele Laila, setelah proyek terakhir mereka KKN di Desa Penari yang menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.
“Ini adalah reuni Awi, Lele, dan saya lagi. Kita ketemu lagi. Sutradara kita Awi Suryadi, Lele sebagai penulis skenario, ketemu setelah KKN di Desa Penari,” ujar Manoj Punjadi dalam sambutannya sebelum potong tumpeng.
Ia mengaku sangat suka dengan konsep dan skrip film horor Pabrik Gula ini. Sebab, ceritanya sudah sering diangkat di internet dan sangat realistis.
“Waktu dapat ide ini dari Lele sama tim SimpleMan membawa konsep ini menarik, karena cerita ini sering dibahas di Youtube, ada unsur-unsur gaib yang sangat realistis. Jadi very real, sangat exciting untuk dikembangkan, difilmkan,” ucapnya. “Dan akhirnya ketemu kita semua di sini dan siap untuk syuting film Pabrik Gula.”
Manoj selaku produser menyampaikan bahwa pengambilan gambar Pabrik Gula dimulai pada tanggal 30 Oktober 2024 dan akan berlangsung sekitar 30 hari. “Jadi sampai 5-10 Desember kurang lebih. All the best, sekali lagi, semuanya selamat!” ujarnya.
Sementara itu, sutradara Awi Suryadi juga mengaku sangat bersemangat bisa kembali bekerja sama dengan Manoj Punjabi. Apalagi kali ini yang digarap adalah karya dari Simple Man yang dulu melambungkan namanya sebagai sutradara 10 juta penonton lewat KKN di Desa Penari.
“Mungkin cuma mau bilang, saya sangat excited untuk kembali ke SimpleMan Universe, tapi lebih excited lagi karena kembali ke Manoj Punjabi Universe,” ucapnya disambut riuh para tamu dan cast yang hadir.
Pabrik Gula yang terinspirasi dari thread X karya @SimpleMan ini direncanakan tayang tahun depan. Dalam acara tasyakuran tadi, Manoj Punjabi sekaligus memperkenalkan para cast yang bermain dalam proyek reuninya bersama Awi dan Lele. Antara lain ada Arbani Yasiz, Erika Carlina, dan Azela Putri. Selain itu, sejumlah komika juga turut membintangi Pabrik Gula, di antaranya Ayun Cadel, Benidictivity, dan Sadana Agung.
Jangan lupa follow akun media sosial MD Pictures agar tahu berita up-to-date seputar film MD!
MD Pictures (Production House)
Instagram: @mdpictures_official
TikTok: @mdentertainmentofficial
Facebook: MD Pictures
X: @MDPictures
YouTube: MD Pictures