MD Entertaiment

Des 19, 2022 | News, MD Pictures

Sinopsis Film Surga yang Tak  Dirindukan, Ulik Kisah Poligami

film surga yang tak dirindukan md pictures

Film Surga yang Tak Dirindukan merupakan adaptasi dari novel karya Asma Nadia dengan judul yang sama. Film ini memiliki 3 sekuel. Dengan diproduksi oleh MD Pictures (salah satu PH terbesar di Indonesia), film Surga yang Tak Dirindukan memiliki cerita yang bisa dibilang relate dengan kehidupan nyata, yaitu poligami. Bagaimana sinopsis ketiga film tersebut? Yuk, simak!

 

Baca juga: 8 Film MD Pictures 2022 yang Sukses di Dunia Perfilman

 

Film Surga yang Tak Dirindukan

film surga yang tak dirindukan md pictures

Film pertama rilis pada 15 Juli, 2015 dan disutradarai oleh Kuntz Agus. Film kedua tayang 9 Februari, 2017 dengan Hanung Bramantyo sebagai sutradaranya. Sedangkan, film ketiga yang disutradarai oleh Pritagita Arianegara tayang pada 16 April, 2021 di Disney+ Hotstar.

 

Flm pertama menjadi film tersukses di tahun 2015 dan mencapai lebih dari 2 juta penonton sekaligus. Sejak saat itulah, film ini dilanjutkan menjadi sekuel kedua dan ketiga. Tak heran juga, pemeran film Surga yang Tak Dirindukan ini juga mendukung, lho. Di antaranya Fedi Nuril, Laudya Chyntia Bella, Raline Shah, dan masih banyak lagi.

 

Baca juga: 7 Film Horor MD Pictures Terseram, Nomor 7 Bikin Merinding!

 

Film Surga yang Tak Dirindukan Menceritakan tentang Apa?

Berikut sinopsis dari ketiga film Surga yang Tak Dirindukan!

 

Film Surga yang Tak Dirindukan 1

film surga yang tak dirindukan md pictures

Film pertama menceritakan tentang pernikahan Arini dengan Pras, serta kehadiran putri pertama mereka, Nadia. Meskipun Pras selingkuh, Arini tetap berusaha menjadi istri yang setia dengan terus mengabdi kepada Pras sebagai seorang istri dan ibu.

 

Suatu ketika, Pras harus menolong seorang korban yang kecelakaan mobil dan korban tersebut berbalut baju pengantin. Meirose, si korban, berusaha bunuh diri setelah tahu bahwa calon suaminya menipunya meski Meirose sedang mengandung 7 bulan. 

 

Mei dirawat di rumah sakit dan Akbar, anaknya pun lahir dengan selamat. Akhirnya, dengan rasa iba, Pras memilih untuk menikahi Meirose.

 

Saat Pras ingin memberitahu tentang kisah poligami yang dilakukannya, ibu Arini meninggal. Pras semakin merasa berat hati untuk menceritakan pada Arini, apalagi setelah menyadari bahwa ayah Arini juga poligami.

 

Namun, Arini pun mengetahui bahwa suaminya poligami dengan Meirose. Rumah tangga yang semula bak surga tiba-tiba runtuh.

 

Film Surga yang Tak Dirindukan 2

film surga yang tak dirindukan md pictures

Film yang kedua berlanjut tentang Meirose yang mulai tinggal di rumah Pras bersama Arini. Meirose bermaksud mengambil Akbar, putranya, yang selama ini dirawat di rumah Pras dan Arini.

 

Meirose seketika bimbang karena Arini membujuk Meirose untuk kembali bersama dengan Pras. Di satu sisi, Meirose tidak tahu apakah dirinya bisa hidup tanpa Pras, tapi, di sisi lain, Meirose tak ingin lebih menyakiti hati Arini.

 

Tak hanya itu, film Surga yang Tak Dirindukan 2 juga kedatangan pemain baru yaitu Dokter Syarief. Ada apa dengan kehadirannya, ya? Lalu, kenapa Arini membiarkan Meirose untuk kembali bersama Pras? Tonton filmnya di Disney+ Hotstar!

 

Film Surga yang Tak Dirindukan 3

film surga yang tak dirindukan md pictures

Setelah beberapa tahun Meirose menikah dengan Pras, Meirose berusaha menjadi ibu yang memberikan kebahagiaan terhadap keluarganya. Namun, tiba-tiba, seseorang bernama Ray muncul di hidup Pras dan Meirose.

 

Ray adalah sosok pria yang pernah menghamili Meirose, tapi justru meninggalkannya. Ray berusaha untuk masuk kembali ke kehidupan Meirose. Apalagi dengan iming-iming bahwa Ray ingin bertanggung jawab atas putranya, Akbar.

 

Setelah Ray datang, rumah tangga Pras dan Meirose pun semakin rumit. Bahkan, Pras sempat mendiamkan Meirose selama berhari-hari.

 

Dari sinopsisnya sudah menarik, bukan? Buat kamu yang penasaran dengan kisah poligami Pras, Arini, dan Meirose ini, nonton film Surga yang Tak Dirindukan full movie hanya di Disney+ Hotstar, ya!

Share:

Related Articles

Pemain Danur 4 Resmi Diumumkan, Risa Hadir bersama Peter CS!

Pemain Danur 4 Resmi Diumumkan, Risa Hadir bersama Peter CS!

Jakarta, 21 Februari 2025 — MD Pictures resmi mengumumkan seluruh pemain dari film terbaru “DANUR 4” berdasarkan cerita Risa Saraswati. Film ini disutradarai oleh Awi Suryadi dan kembali diperankan oleh Prilly Latuconsina dan jejeran pemain ternama lainnya. Saat acara syukuran dan cast reveal di...

MD Pictures Meraih 15,7 Juta Penonton Sepanjang 2024

MD Pictures Meraih 15,7 Juta Penonton Sepanjang 2024

Jakarta, 6 Februari 2025 – MD Pictures berhasil menorehkan rekor baru dalam dunia perfilman Indonesia. Perusahaan milik Manoj Punjabi ini menjadi rumah produksi terlaris di Indonesia sepanjang tahun 2024, dengan perolehan 15.794.531 penonton dari seluruh film yang ditayangkan di tahun itu.  ...

Cast Reveal & Syukuran Film La Tahzan, Coming Soon 2025

Cast Reveal & Syukuran Film La Tahzan, Coming Soon 2025

Jakarta, 17 Januari 2025 - MD Pictures, an MD Entertainment Company (IDX:FILM), secara resmi mengumumkan jajaran cast film La Tahzan yang akan segera memasuki masa produksi. Film La Tahzan yang disutradarai oleh sutradara kenamaan Hanung Bramantyo ini merupakan film yang diangkat dari cerita...

Film Awi Suryadi “Sebelum 7 Hari” Siap Tayang 23 Januari

Film Awi Suryadi “Sebelum 7 Hari” Siap Tayang 23 Januari

Film Awi Suryadi terbaru Sebelum 7 Hari siap tayang di bioskop seluruh Indonesia pada 23 Januari 2025. Berawal dari film pendek di YouTube peraih berbagai penghargaan bergengsi, MD Pictures mengadaptasinya ke layar lebar lewat ramuan sutradara fenomenal 10 juta penonton.   Sebelum 7 Hari...

MD Pictures Rilis Film “Sebelum Tujuh Hari”

MD Pictures Rilis Film “Sebelum Tujuh Hari”

Tayang di Bioskop Seluruh Indonesia 23 Januari 2025   Jakarta, 12 Desember 2024 – MD Pictures, an MD Entertainment Company (IDX:FILM), dengan bangga mengumumkan perilisan official trailer dan poster film horor terbarunya, "SEBELUM TUJUH HARI". Disutradarai oleh Awi Suryadi, sutradara di balik...

Sinopsis Film Sorop SimpleMan: Tanah Kuburan Jadi Sorotan

Sinopsis Film Sorop SimpleMan: Tanah Kuburan Jadi Sorotan

Nonton official trailer film Sorop di sini.   Film Sorop SimpleMan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 19 Desember 2024 dan merupakan film penutup tahun 2024 dari MD Pictures. Diadaptasi dari thread SimpleMan Sorop, film ini mengisahkan Hanif dan Isti (sepasang kakak beradik) yang...

Perankan Kisah Laura Anna, Amanda Rawles Jadi Paham Pacar Toxic 

Perankan Kisah Laura Anna, Amanda Rawles Jadi Paham Pacar Toxic 

Film Laura yang terinspirasi dari kisah nyata Laura Anna akhirnya tayang di Netflix per Jumat, 10 Januari 2025 lalu. Sebelumnya, film produksi MD Pictures dan Dapur Film ini meraup total 1.261.521 penonton sejak penayangannya di bioskop pada 12 September 2024 hingga turun layar.   Hanung...