Tora Sudiro lawan akting sama Luna Maya di film berjudul Cinlok! One of MD Pictures films yang bergenre drama komedi ini rilis pada tahun 2008. Yuk, simak sinopsis film Tora Sudiro dan Luna Maya, Cinlok, berikut ini!
Baca juga: Sinopsis Film Preman in Love, Berandalan Merasakan Cinta
Film Cinlok
Pertama-tama, cinlok adalah istilah gaul yang artinya cinta lokasi. Bisa juga bermaksud cinta yang tumbuh ketika dua orang sedang melakukan suatu hal di lokasi yang sama. Sama seperti judulnya, film Luna Maya dan Tora Sudiro ini juga menceritakan tentang kisah cinta dua insan yang berada di lokasi yang sama, yaitu di stasiun kereta dan saling mencintai.
Film Tora Sudiro full movie ini diproduksi oleh MD Pictures dan rilis pada 26 September, 2008 di seluruh bioskop Indonesia. Kalau kamu belum sempat nonton, kamu bisa streaming film ini di platform digital, kok.
Berikut daftar pemeran film Cinlok:
- Tora Sudiro sebagai Cundra.
- Luna Maya sebagai Nayla.
- Tukul Arwana sebagai Tyo.
- Ria Irawan sebagai Tika.
- Yeyen Lidya sebagai Risma.
- Kartika Suherman sebagai Siti.
- Shierly Rushworth sebagai Asih.
- Jurike Prastika sebagai Ibu Dito.
- Hj. Laela Sari sebagai ibu betawi.
- Pangsit ‘Timlo’ sebagai Pak Hans.
- dr. Handoyo ‘Guspur’ sebagai Pak Salaman.
- Ence Bagus sebagai Budi.
- Julian Kunto sebagai Agus.
- Lakonde sebagai tukang casting.
Sinopsis Film Cinlok
Cundra dan Nayla adalah dua orang yang tidak saling kenal awalnya, tapi mereka sama-sama sedang berjuang untuk bertahan hidup di tengah kerasnya kota Jakarta.
Baca juga: Akhir Cerita Film Roman Picisan dan Sinopsis Lengkap!
Setiap hari, Cundra menghabiskan waktu dengan bekerja. Cundra juga sering melakukan berbagai jenis pekerjaan.
Sedangkan, Nayla bekerja sebagai terapis spa di sebuah hotel bintang lima di Jakarta.
Suatu ketika, Cundra dan Nayla sedang berada di stasiun tua yang dipenuhi kedai-kedai. Tak sengaja, mereka pun bertemu.
Sambil menunggu kedatangan orang-orang yang akan menjemput mereka, mereka sempat berbincang tentang kehidupan masing-masing.
Cundra mengaku bahwa dirinya adalah seorang eksekutif muda yang sudah tunangan dengan desainer populer bernama Tika Seroja. Begitupun dengan Nayla yang mengarang cerita bahwa Nayla sudah bertunangan dengan seorang pengusaha bernama Tyo.
Faktanya, mereka bukan seperti apa yang mereka deskripsikan pada satu sama lain. Mereka berbohong dan tidak ada satupun di antara mereka yang mendeteksi kebohongan itu.
Tak diduga-duga, perbincangan itu justru menciptakan benih-benih cinta. Akhirnya, mereka berjanji untuk bertemu kembali.
Otomatis, mereka berdua harus memikirkan cara supaya kebohongan mereka tidak terungkap.
Akankah mereka berhasil menutupi kebohongan mereka? Atau justru Cundra dan Nayla terus mencintai satu sama lain?
Yuk, nonton film Cinlok full movie hanya di platform digital!