MD Entertaiment

Karma Itu Ada! Pesan Pemain Film Layangan Putus untuk Lydia Aris Kinan

pemain film layangan putus md pictures

Karma itu ada! Waduh, pesan dari para pemain film Layangan Putus the Movie untuk Lydia, Aris, dan Kinan sungguh menusuk ke hati, ya! Kalau kamu diberi kesempatan untuk mengatakan tanggapan sejujurnya kepada ketiga karakter film Layangan Putus, kira-kira apa yang akan kamu jawab? Penasaran dengan jawaban para pemain Layangan Putus? Simak selengkapnya berikut ini.

 

Baca juga: Film Reza Rahadian Layangan Putus: Aris Cukup Narcissistic!

 

Pemain Layangan Putus Berpesan kepada Lydia, Aris, Kinan: Karma Itu Ada!

Meskipun menjadi artis Layangan Putus, tetapi perlu diingat bahwa mereka hanya memerankan karakter, ya, guys, bukan berarti mereka juga melakukan hal negatif yang ditampilkan dalam film Layangan Putus. Misalnya, jika Lydia merusak hubungan rumah tangga Aris dan Kinan, tidak benar adanya jika Anya Geraldine di real life begitu. Buktinya, Anya justru berharap karakter Lydia tidak ada di dunia ini, lho.

 

Nah, inilah pesan para pemain Layangan Putus the Movie untuk ketiga karakter utama, yaitu Lydia, Aris, dan Kinan.

 

Pesan untuk Lydia

pemain film layangan putus md pictures

 

Raihaanun: “Buat Lydia, akhirnya kamu merasakan apa yang Kinan rasakan.”

 

Reza Rahadian: “Mungkin ada baiknya tidak mendekati orang yang sudah menikah.”

 

Ruth Marini: “Buat Lydia, stop ganggu kebahagiaan rumah tangga Mamim, ya. Stop, jangan ngerecokin. Emang gak ada kerjaan lain apa? Kan, banyak kerjaan. Gak usah ganggu-ganggu keluarga Mamim, ya. Gak capek jadi pelakor?”

 

Marthino Lio: “Banyak orang yang terluka di tengah tangled web ini. Akan susah buat memperbaikinya. Cuman paling gak, jangan dibikin lebih kusut, itu aja.”

 

Raquel Katie Larkin: “Percayalah karma itu ada!”

 

Brigitta Cynthia: “Jangan drama, deh, udah susah.”

 

Lala Choo: “Tunggu karmanya aja!”

 

Pesan untuk Aris

pemain film layangan putus md pictures

 

Raihaanun: “Pesan buat Aris, udah kali, Mas Aris, cukup. Kan, udah ngedapetin yang kamu mau. Jangan mau balik-balik. Jangan plin-plan.”

 

Reza Rahadian: “Coba disyukuri apa yang ada di depan hidup kamu yang begitu berharga.”

 

Anya Geraldine: “Dari sudut pandang Lydia, pesan buat Mas Aris, aku cuman mau bilang aku kira kamu bisa berubah, tapi ternyata emang laki-laki itu kalo udah tukang bohong, ya, tukang bohong. Sampe jungkir balik juga akan tetap bohong, gak bakal ngaku.”

 

Ruth Marini: “Mas Aris, jujur, aku, tuh, cinta sebenarnya. Tapi, ya, mbok jangan gitu, lho. Kasihan Mamim. Jangan dua orang sekaligus gitu. Kalo bisa satu, ya, satu. Gimana, sih? Gak mikirin perasaan apa?”

 

Lala Choo: “Sabar, inget karma abis ini, yo!”

 

Pesan untuk Kinan

pemain film layangan putus md pictures

 

Reza Rahadian: “Semoga kamu bisa kuat terus.”

 

Raihaanun: “You go, girl!”

 

Anya Geraldine: “Kalo buat Kinan pesan dari Lydia, good luck, Mba, dengan kehidupannya. Good luck menjadi single mother. Aku percaya di luar sana masih banyak laki-laki yang lebih baik dan cocok sama kamu daripada Mas Aris, karena Mas Aris punyaku.”

 

Ruth Marini: “I love you so much. Mamim Kinan itu terbaik. Jadi perempuan harus gitu, karena Mbok Tun, tuh, tahu Mamim banyak yang naksir, tapi emang kita harus jual mahal gitu.”

 

Lala Choo: “Mudah-mudahan cepat move on, kamu berhak bahagia, Mamim, okay.”

 

Semoga doa baiknya dikabulkan, ya, semoga Mamim Kinan menjadi pribadi yang lebih kuat dalam menghadapi segala problematika dalam hidup. Selain itu, patut dicatat untuk Lydia dan Aris—karma itu ada!

 

Penasaran dengan kisah drama cinta dan pengkhianatan antara Kinan, Aris, dan Lydia? Nonton Layangan Putus the Movie bersama orang tersayang. Jangan lupa dengarkan original soundtrack-nya yang dinyanyikan oleh Citra Scholastika ‘Pernah Singgah’ di seluruh digital streaming platform, ya!

Share:

Related Articles

Pemain Danur 4 Resmi Diumumkan, Risa Hadir bersama Peter CS!

Pemain Danur 4 Resmi Diumumkan, Risa Hadir bersama Peter CS!

Jakarta, 21 Februari 2025 — MD Pictures resmi mengumumkan seluruh pemain dari film terbaru “DANUR 4” berdasarkan cerita Risa Saraswati. Film ini disutradarai oleh Awi Suryadi dan kembali diperankan oleh Prilly Latuconsina dan jejeran pemain ternama lainnya. Saat acara syukuran dan cast reveal di...

MD Pictures Meraih 15,7 Juta Penonton Sepanjang 2024

MD Pictures Meraih 15,7 Juta Penonton Sepanjang 2024

Jakarta, 6 Februari 2025 – MD Pictures berhasil menorehkan rekor baru dalam dunia perfilman Indonesia. Perusahaan milik Manoj Punjabi ini menjadi rumah produksi terlaris di Indonesia sepanjang tahun 2024, dengan perolehan 15.794.531 penonton dari seluruh film yang ditayangkan di tahun itu.  ...

Cast Reveal & Syukuran Film La Tahzan, Coming Soon 2025

Cast Reveal & Syukuran Film La Tahzan, Coming Soon 2025

Jakarta, 17 Januari 2025 - MD Pictures, an MD Entertainment Company (IDX:FILM), secara resmi mengumumkan jajaran cast film La Tahzan yang akan segera memasuki masa produksi. Film La Tahzan yang disutradarai oleh sutradara kenamaan Hanung Bramantyo ini merupakan film yang diangkat dari cerita...

Film Awi Suryadi “Sebelum 7 Hari” Siap Tayang 23 Januari

Film Awi Suryadi “Sebelum 7 Hari” Siap Tayang 23 Januari

Film Awi Suryadi terbaru Sebelum 7 Hari siap tayang di bioskop seluruh Indonesia pada 23 Januari 2025. Berawal dari film pendek di YouTube peraih berbagai penghargaan bergengsi, MD Pictures mengadaptasinya ke layar lebar lewat ramuan sutradara fenomenal 10 juta penonton.   Sebelum 7 Hari...

MD Pictures Rilis Film “Sebelum Tujuh Hari”

MD Pictures Rilis Film “Sebelum Tujuh Hari”

Tayang di Bioskop Seluruh Indonesia 23 Januari 2025   Jakarta, 12 Desember 2024 – MD Pictures, an MD Entertainment Company (IDX:FILM), dengan bangga mengumumkan perilisan official trailer dan poster film horor terbarunya, "SEBELUM TUJUH HARI". Disutradarai oleh Awi Suryadi, sutradara di balik...

Sinopsis Film Sorop SimpleMan: Tanah Kuburan Jadi Sorotan

Sinopsis Film Sorop SimpleMan: Tanah Kuburan Jadi Sorotan

Nonton official trailer film Sorop di sini.   Film Sorop SimpleMan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 19 Desember 2024 dan merupakan film penutup tahun 2024 dari MD Pictures. Diadaptasi dari thread SimpleMan Sorop, film ini mengisahkan Hanif dan Isti (sepasang kakak beradik) yang...

Perankan Kisah Laura Anna, Amanda Rawles Jadi Paham Pacar Toxic 

Perankan Kisah Laura Anna, Amanda Rawles Jadi Paham Pacar Toxic 

Film Laura yang terinspirasi dari kisah nyata Laura Anna akhirnya tayang di Netflix per Jumat, 10 Januari 2025 lalu. Sebelumnya, film produksi MD Pictures dan Dapur Film ini meraup total 1.261.521 penonton sejak penayangannya di bioskop pada 12 September 2024 hingga turun layar.   Hanung...